√ Sudut Siku-Siku Adalah | Pengertian, Besar Sudut, Gambar & Contoh

Pengertian Sudut Siku-siku

✅Sudut siku-siku adalah sudut yang besarnya tepat 90°. Sudut siku - siku dibentuk oleh dua garis yang saling berpotongan di 90˚ atau tegak lurus satu sama lain dan bertemu di satu titik pangkal yang sama atau titik vertex. Sudut siku-siku disimbolkan dengan ∟.

sudut siku siku

Gambar Sudut Siku-Siku

Gambar berikut ini menunjukan berbagai bentuk dan lokasi sudut siku-siku.

gambar sudut siku siku

Sudut siku-siku dalam berbagai bangun datar.

gambar sudut siku siku

Contoh Sudut Siku-siku

Ada banyak sekali benda dalam kehidupan sehari-hari yang memiliki sudut siku-siku, berikut ini contoh sudut siku-siku yang ada di rumah dan sekitar kita.
contoh sudut siku siku
  1. kaki meja
  2. anak tangga
  3. sudut lemari
  4. jarum jam
  5. sisi atap rumah
  6. jendela
  7. buku
  8. pintu
  9. amplop
  10. keramik lantai
  11. batu bata
  12. figura
  13. meja pingpong
  14. papan catur
  15. uang kertas
  16. papan tulis
  17. rubik
  18. kotak kardus
  19. garis lapangan badminton
  20. tiang gawang sepakbola
  21. kertas foto

Cara Menggambar Sudut Siku-siku

Berikut ini adalah langkah-langkag menggambar sudut 90º menggunakan busur derajat.


1. Mulai dengan menggambar garis lurus atau horizontal.
2. Sekarang tempatkan busur derajat di garis lurus.
3. Ukur 90˚ dan tandai dengan titik.
4. Sekarang gambar garis lurus dari titik ini ke garis horizontal.
Fakta Sudut Siku Siku
  • Semua segitiga dengan satu sudut siku-siku disebut segitiga siku-siku.
  • Sudut siku-siku sama dengan 1/4 putaran.
  • Besarnya pasti 90 derajat.


Baca juga tutorial lainnya : Daftar Materi Pelajaran Matematika